SMKN 1 SATUI kembali mengadakan acara Maulid Nabi Muhammad SAW. Acara ini berlangsung di lapangan dan panggung SMKN 1 SATUI pada hari Jumat 07 Oktober 2022 dari jam 07.00 WITA hingga selesai.
Acara ini disiapkan oleh para pengurus OSIS SMKN 1 Satui, Ekskul Kajian Studi Islam, dan seluruh peserta didik serta dewan guru. Masing-masing kelas ditugaskan untuk membuat pohon bendera yang berisi telur yang diletakkan di atas panggung saat pelaksanaan. Ini merupakan tradisi yang sudah sering dilakukan pada saat bulan maulid tiba yang memiliki makna tersendiri bagi umat muslim. Telur yang terdiri dari 3 lapisan, yakni kulit, putih telur dan kuning telur. Hal itu melambangkan Iman, Islam dan Ihsan.
Setelah acara selesai, pohon-pohon bendera tersebut dikembalikan ke kelas masing-masing dan dibagikan kepada seluruh siswa(i). Seluruh siswa(i) juga diwajibkan membawa konsumsi 1(nasi bungkus) untuk makan bersama.
Acara Perayaan Maulid Nabi Muhammad Saw ini berlangsung dengan sangat meriah diiringi dengan cuaca yang cerah. Kerja sama dan solidaritas dari pengurus OSIS, Ekskul, KSI, seluruh siswa siswi serta dewan guru SMKN 1 Satui yang sangat kompak sehingga akhirnya acara perayaan maulid nabi Muhammad Saw dapat berjalan dengan lancar dan penuh dengan toleransi.
Seluruh siswa(i) dan dewan guru beserta staf terlihat sangat berbahagia karena dapat melaksanakan acara Maulid Nabi Muhammad SAW dengan hikmat diiringi dengan lantunan syair-syair sholawat yang dipimpin oleh Bapak H. Maruan, S.Pd.I. dan anggota KSI SMKN 1 Satui serta Ceramah Agama dari Bapak Ahmad Fauzi, S. Pd I.